Niat Sholat Witir Di Bulan Ramadhan 2023 Lengkap Tata Cara dan Hikmah Yang Didapat
Sholat witir merupakan salah satu sholat sunnah yang dilakukan pada malam hari untuk menutup sholat malam. Apakah kamu mengetahui niat sholat witir, serta tata cara dan manfaat yang didapat dari melaksanakannya?
Mungkin di bulan-bulan biasa, kamu sering melewatkan sholat sunah ini. Namun, hal itu tidak berlaku di bulan Ramadan. Melaksanakan sholat witir di bulan Ramadan akan lebih mudah karena biasanya dilakukan setelah sholat tarawih. Selain itu, sholat witir juga memiliki manfaat besar bagi jiwa dan rohani kita, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Online, witir berarti bilangan ganjil seperti angka satu, tiga, lima, dan seterusnya. Oleh karena itu, sholat witir dilakukan dengan jumlah rakaat ganjil, seperti satu atau tiga rakaat.
Niat Sholat Witir
Lafaz niat sholat witir satu rakaat:
أُصَلِّيْ سُنَّةً مِنَ الْوِتْرِ رَكْعَةً لِلّٰهِ تَعَالَى
Arab latin: Ushallî sunnatan minal witri rak’atan lillahi ta’âlâ.
Artinya: "Aku niat sholat sunah witir satu rakaat karena Allah taala."
Untuk melaksanakan sholat witir tiga rakaat, pertama-tama dilakukan dua rakaat sholat seperti biasa, kemudian diakhiri dengan salam. Setelah itu, dilanjutkan dengan mengerjakan satu rakaat lagi sebagai pelengkap sholat witir.
Lafaz niat sholat witir dua rakaat:
أُصَلِّيْ سُنَّةً مِنَ الْوِتْرِ رَكْعَتَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Arab latin: Ushallî sunnatan minal witri rak’ataini lillahi ta’âlâ.
Artinya: "Aku niat sholat sunah witir dua rakaat karena Allah taala.”
Tata Cara Sholat Witir
Setelah mengetahui bacaan niatnya, bagaimana cara melakukan sholat witir? Sebenarnya, tata cara sholat witir tidak jauh berbeda dengan tata cara sholat lima waktu yang wajib dilakukan.
Ini tata cara sholat witir lengkap:
- Baca niat sholat witir.
- Takbiratul ihram.
- Baca taawuz dan Surat Al-Fatihah.
- Baca surat pendek dalam Al-Qur.’an.
- Rukuk.
- Iktidal (di rakaat terakhir baca doa Qunut)
- Sujud.
- Duduk tahiat akhir.
- Salam.
Hikmah Sholat Witir di bulan Ramadan
Berikut sederet hikmah sholat witir:
- Dicintai Allah SWT
إِنَّ اللهَ وِتْرٌ يُحِبُّ الْوِتْرَ، فَأَوْتِرُوْا يَاأَهْلَ الْقُرْآنِ
Artinya: “Sesungguhnya Allah itu ganjil dan menyukai orang-orang yang melakukan sholat Witir, maka sholat Witirlah, wahai para ahli Al-Qur-an.”
- Sholatnya Disaksikan Malaikat
- Doanya Dikabulkan
- Diberi Kekuatan untuk Menghadapi Cobaan
Allah SWT selalu menguji manusia dengan berbagai cobaan dalam hidupnya. Namun, dengan mengerjakan sholat witir, kita akan diberikan kekuatan dan petunjuk dari Allah SWT untuk menghadapi segala cobaan tersebut. Doa yang kita panjatkan dalam sholat witir juga akan dijabah oleh Allah SWT.
Sekarang kamu sudah mengetahui niat sholat witir beserta tata cara dan hikmah yang didapat darinya. Semoga setelah ini, ibadah kamu semakin baik dan terus diberikan kemudahan dalam menjalankan ibadah.